Friday, July 27, 2012

5 Aturan Penting Untuk Dapatkan Perut Six Pack

.
5 Aturan Penting Saat Membangun Otot Perut Six Pack Ada banyak hal yang perlu diingat dalam pelatihan otot abs atau otot perut. Berikut adalah beberapa aturan penting yang harus selalu Anda ingat. Aturan ini akan membantu Anda mendapatkan hasil maksimal dari program latihan Anda.
Setiap hal yang kita lakukan mulai dari bekerja, mengemudi, sekolah, dan bahkan fitness memiliki aturan. Masalahnya ada pada diri Anda sendiri, apakah akan mematuhi atau melanggarnya.
Berikut adalah 5 aturan yang wajib dipatuhi untuk program latihan membentuk perut six pack:
  1. Konsumsi Protein
    Protein diperlukan karena merupakan unsur penting bagi metabolisme tubuh. Protein bermanfaat untuk kesehatan kulit, aliran darah, kuku, rambut, dan lainnya. Protein merupakan nutrisi yang paling penting untuk memperbaiki dan membangun jaringan otot dalam tubuh kita. Protein juga membantu mempercepat tingkat metabolisme dan membakar kalori lebih cepat. Itulah sebabnya sangat penting untuk dipenuhi dalam program membentuk otot perut Anda. Ingat, makanlah makanan berprotein tinggi setiap hari!
  2. Hindari Latihan Satu Jam Atau Lebih
    Perhatikan aturan yang satu ini. Karena akan membuat Anda lebih hati-hati, latihan abs yang berlebihan tidak akan efektif karena justru mungkin akan berdampak kurang baik. Ketahuilah, latihan beban yang berlebih pada otot malah akan membuat pertumbuhan otot terhambat bahkan terhenti. Jadi, berlatihlah dengan aman. Jangan memaksakan tubuh Anda bekerja lebih keras dari kemampuan Anda saat berlatih. Selain itu, pastikan Anda juga beristirahat yang cukup.
  3. Banyak Minum Air
    Ada alasan mengapa Anda harus melakukan ini. Karena tubuh kita selalu membutuhkan air, menghindari dehidrasi. Kekurangan air saat latihan akan membuat liver mengalami tekanan dan berhenti membakar lemak yang membuat pembakaran lemak Anda menjadi lebih lambat.
  4. Perubahan Bentuk Tubuh Menyeluruh Dari Latihan Abs
    Mulailah dengan dengan melakukan squats, dead lifts, bench press, chin up, atau push up. Latihan ini akan membantu Anda membentuk otot perut six pack dengan cepat.
  5. Motivasi Diri Anda Setiap Berlatih
    Lakukan setidaknya satu jenis latihan rutin setiap hari. Jangan langsung melakukan latihan berat, cobalah untuk melakukannya secara bertahap dan meningkatkan latihan setiap hari agar tubuh Anda dapat beradaptasi sebelum memasuki latihan yang sesungguhnya.
Pahami, pelajari, dan lakukan 5 aturan penting latihan pembentukan otot perut six pack ini. Dengan demikian, Anda bisa mendapatkan perut six pack yang sempurna. Selalu berikan motivasi bagi diri Anda setiap harinya agar melakukannya secara rutin. Berlatihlah dan dapatkan perut six pack impian Anda!


Thursday, July 26, 2012

 Membentuk Postur Tubuh Ideal
Postur tubuh akan terbentuk sesuai dengan cara Anda memperlakukan tubuh, entah itu dalam kondisi duduk, berdiri, berjalan, ataupun tidur. Menentukan postur tubuh yang tepat sangat penting sebab akan mengurangi ketegangan otot dan urat pada tubuh akibat postur tubuh yang membungkuk.
Memperbaiki postur tubuh yang terbiasa membungkuk bukan hanya meningkatkan kualitas penampilan Anda, tapi juga baik untuk kesehatan. Contohnya, mencegah kaku otot atau urat yang terpuntir akan mengurangi risiko terserang artritis atau radang sendi dan juga mengurangi beban kerja tulang.
Untuk menghindari postur tubuh yang salah, biasakan Anda memperlakukan tubuh Anda seperti ini:

1. Saat berdiri, tarik bahu Anda ke belakang dan tegakkan kepala Anda. Jangan membungkuk atau mengerutkan bahu.

2. Ikut kelas yoga. Beberapa posisi atau gerakan yoga akan meningkatkan fleksibilitas dan meningkatkan kekuatan otot serta posisi tubuh.

3. Duduk tegak tanpa bersandar. Tarik bahu ke belakang, tegakkan punggung, dan tempatkan posisi bokong Anda pada bagian pojok kursi. Tempatkan kaki menyentuh lantai dengan tumit membentuk lekuk 90 derajat.

4. Atur posisi atau lekukan punggung Anda saat tidur. Gunakan matras, jangan menggunakan kasur kapuk yang akan membuat tulang punggung Anda melengkung ke belakang.

5. Jangan membungkukkan pinggang saat mengangkat barang berat.

6. Jaga aktivitas. Jangan melakukan aktivitas yang menyebabkan sakit punggung. Berat badan yang hilang terlalu ekstrem juga bisa menyebabkan tulang rapuh. Konsumsi makanan berkalsium dan vitamin D agar tulang bisa menyerap kalsium secara maksimal.

Tips dan peringatan:
* Ganti posisi duduk Anda setiap 30 menit. Jangan duduk dengan posisi yang sama selama berjam-jam. Berjalan-jalanlah sebentar untuk menghindari kram kaki.
* Atur posisi kursi Anda sehingga posisi lutut lebih tinggi dari pinggul.
* Tidur menggunakan matras yang melengkung akan menyebabkan kaku dan tegang pada leher serta salah urat.
* Duduk di kursi yang melengkung akan membuat sakit punggung.